Salah satu stan jajanan dan makanan khas Tegal/foto: yekti |
TEGAL- Wisata kuliner
terbesar dengan menampilkan beragam
jenis makanan baru-baru ini digelar di sepanjang Jalan Veteran Kota
Tegal. Wisata kuliner yang bertepatan dengan peringatan ulang tahun Klenteng Tek Hay Kiong ke-180 tahun
berlangsung selama tiga hari (Jumat-Minggu 17-19/3) dan diikuti puluhan stan
jajanan dan makanan khas Tegal.
Kegiatan tersebut oleh Pemerintah Kota Tegal
dijadikan sebagai momen pencanangan Tegal kota kuliner. Pencanangan juga
melibatkan 27 kelurahan di Kota Tegal yang menampilkan makanan khasnya
masing-masing. Masyarakat yang getol menikmati sajian kuliner khas Tegal dengan
harga terjangkau tidak menyiakan kesempatan tersebut.
Salah satunya, Vina (19) warga Slawi yang datang
bersama temannya. Menurutnya, kuliner mulai makanan dan jajanan khas Tegal yang
disajikan beragam jenisnya. “Selain ramai, lokasi wisata kulinernya juga bagus
dan bermanfaat serta berkontribusi bagi perekonomian lokal,” tuturnya.
Selama berlangsungnya perayaan ulang tahun Klenteng
Tek Hay Kiong ke-180 dan wisata kuliner, seluruh akses menuju Jalan Veteran
untuk sementara ditutup.(didik
yuliyanto)