Komunitas Hardcore Sambangi Studio KAPPAS


Komunitas Hardcore sambangi Studio KAPPAS, Jumat (1/3/2019) malam/foto: ari
SLAWI- 5 (lima) grub band beraliran cadas dari Komunitas Hardcore sambangi Studio KAPPAS Jl.Ekoproyo Bendung Pesayangan Talang Kabupaten Tegal, Jumat (1/3/2019) malam.

Komunitas (16 KM Northcrew) mempersembahkan 'Senyum-Senyum #14' dengan menampilkan 5 grub band yang digawangi anak muda. Diantaranya, KMZERONINE (Solo), Go On (Suradadi), R.A.T.G (Tegal), Lontrong Sampah (Tegal), dan Triying To Rise (Slawi). Malam itu masing-masing grub perform 5 lagu.

Ari Promono, salah satu pengurus KAPPAS mengapresiasi komunitas tersebut. Menurutnya, selain bertalenta dan kompak, komunitas ini juga peduli lingkungan.

"Hanya ada satu niatan, selamatkan alam. Terima Ä·asih untukmu generasiku," tegas Ari.

Usai ngeband, komunitas ini pun tak langsung meninggalkan lokasi, dengan spontan mereka sempat melakukan bersih-bersih sampah botol dan bekas makanan di area Sekretariat KAPPAS. (dik)

ranahpesisir

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.