Terkait Penataan, Wawalkot Tegal Temui Dirut PT KAI

Wakil Walikota Tegal Muhammad Jumadi dan Dirut PT KAI Edi Sukmoro berbincang terkait penataan taman dan parkir sekitar Stasiun Kota Tegal/foto: wartabahari.
TEGAL- Pada prinsipnya, Dirut PT KAI setuju untuk penataan bersama untuk membuat wajah kota dan stasiun menjadi lebih baik, cantik indah dan bersih.

Demikian disampaikan Wakil Walikota Tegal Muhammad Jumadi saat menemui Dirut PT KAI , Edi Sukmoro yang sedang melakukan inspeksi persiapan lebaran ke Stasiun Tegal, baru-baru ini.

Dalam pertemuan selama lebih kurang 15 menit, Jumadi menyempatkan berbincang bincang terkait penataan taman dan penataan parkir di sekitar Stasiun Kota Tegal.

“Saya juga sempat menyampaikan permohonan untuk semua KA yang melintas di Tegal untuk berhenti di stasiun Tegal, sebagai bagian untuk menunjang kunjungan wisata ke Tegal,” jelas Jumadi.

Dirut PT KAI juga setuju dan semua akan langsung dibahas dalam rapat direksi KAI.

"Semoga ini menjadi awal yang baik untuk Kota Tegal menjadi lebih baik,” pungkasnya. (WB/*)

ranahpesisir

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.