Cegah Karhutla, Polsek Randudongkal dan Perhutani Gelar Patroli Gabungan

Polsek Randudongkal dan Perhutani laksanakan patroli gabungan cegah karhutla/foto: istimewa
PEMALANG- Polsek Randudongkal Polres Pemalang Jawa Tengah bersama Perhutani melaksanakan patroli cegah karhutla (kebakaran hutan dan lahan) di hutan jati produksi di wilayah RPH Kejene Randudongkal, Rabu (04/09).

Kanit Binmas Polsek Randudongkal Aiptu Wahyudin mengatakan, kegiatan patroli gabungan ini merupakan upaya yang dilakukan oleh Polsek Randudongkal bersama instansi terkait untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah hukum Polsek Randudongkal.

“Kami ingin masyarakat yang tinggal di pinggir hutan berperan aktif guna melakukan pencegahan kebakaran hutan dan lahan, kita juga telah menghimbau kepada masyarakat yang tinggal disekitar hutan untuk tidak membakar hutan dan lahan pada titik yang rawan kebakaran,” terang Kanit Binmas.

Polsek Randudongkal juga menghimbau kepada petani hutan serta masyarakat yang tinggal dipinggir hutan untuk memahami apa yang menjadi perhatian pemerintah, yaitu larangan membakar hutan dan lahan. (*)

ranahpesisir

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.