Di Pemalang, Data Kemensos Berujung Ricuh

Suasana proses penyaluran bantuan kepada warga Desa Cibelok Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang/foto: uripto gd
PEMALANG (ranahpesisir.com)- Bergulirnya berbagai jenis bantuan dari pemerintah, baik pemerintah pusat, propinsi dan kabupaten serta tumpang tindihnya bantuan membuat para kepala desa dan perangkatnya kelimpungan. Pasalnya cukup pelik dan berujung menuai konflik yang disebabkan adanya data yang dari pusat (Kemensos) tidak sesuai dengan kondisi di masyarakat.

Seperti yang terjadi di Desa Cibelok Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang Jawa Tengah. Hal ini terungkap pada saat rapat evaluasi BLT, Kamis (21/5/2020). Kesimpulan dari rapat tersebut antara lain regulasi yang cukup membuat bingung pada pelaksanaan di lapangan, ditambah adanya data penerima yang juga tidak sesuai.

Terkait diatas Kepala Desa Cibelok Kecamatan Taman, Supriyono SPd MPd mengaku tidak percaya dengan data dari Kementerian Sosial. Menurutnya, data yang dikeluarkan Kemensos banyak yang rancu dan menuai konflik.

"Maaf saya tidak percaya dengan data yang dari Kementerian Sosial, sebab banyak yang rancu dan pada akhirnya menuai konflik di masyarakat. Kita harus cerdas dan bijaksana kepada masyarakat dalam mensikapi permasalahan ini," tegasnya.

Selaku orang nomer satu di Desa Cibelok , ia menyebut permasalahan atau repotnya penyaluran juga dirasakan desa lain. "Mungkin tidak hanya di desa kami tapi desa lain juga sama reportnya, tapi tidak masalah yang penting masyarakat Desa Cibelok satu sama lain saling legowo," ungkapnya.

Pihaknya beserta perangkat Desa Cibelok mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Desa Cibelok yang telah berperan serta dalam penyaluran bantuan ini. (Uripto GD)


ranahpesisir

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.