Babinsa Koramil 1206-09/Jongkong, Bantu Warga Perbaiki Jalan yang Rusak Menuju Dermaga

 


JONGKONG (ranahpesisir.com)- Terlihat Babinsa 1206-09/Jongkong mengadukkan Semen warga  dalam perbaikan  pengecoran jalan menuju Dermaga di Dusun Citra Melati Desa Jongkong Pasar kecamatan Jongkong Kabupaten Kapuas Hulu. Selasa, (15/06/2021)

Semangat gotong royong dalam mengatasi permasalahan di Desa merupakan bentuk dari satu kesatuan, kekeluargaan,Kebersamaan  dan juga dapat di jadikan sarana dalam pembentukan persatuan yang erat  di suatu wilayah.

Desa Jongkong Pasar  hal dalam hal ini langsung di sampaikan oleh Kades Sony.DP ,S.Pd ,Terimakasih atas pastisipasi dan kehadiran dari Babinsa 1206-09/Jongkong yang selalu hadir dalam kegiatan gotong royong ini. Upaya Desa Jongkong Pasar dalam perbaikan jalan menuju dermaga di pasar Jongkong pasar  dengan cara pengencoran gantung  atas kesepakatan dan permintaan warga .Sedangkan pengerjaan  di kerjakan secara bergotong royong yang di hadiri  dari Koramil 1206-09/Jongkong  juga dari segenap masyarakat di Dusun citra melati Desa jongkong pasar.

Hal ini yang  di tambahkan oleh Kades  Sony juga  "Gotong royong pengecoran gantung jalan menuju dermaga ini upaya pemerintahan Desa Jongkong Pasar dalam melancarkan aktivitas warga yang  menuju dermaga dan pasar ,Kata "Kades Jongkong Pasar. 

"Pembina Desa Jongkong Pasar  Koptu Umar Solihan menuturkan ,Dalam  kegiatan gotong royong yang  dilaksanakan di Desa Jongkong Pasar kami selalu hadiri dan akan terus  menjadi filter bagi Desa Jongkong Pasar dalam mengatasi kesulitan dan permasalahan yang ada.Koramil 1206-09/Jongkong akan selalu ada dalam kegiatan masyarakat di Kecamatan Jongkong   dan terus akan menggalakkan  semangat dan menumbuhkan rasa kekeluargaan persatuan warga ,Tutur  "Babinsa Jongkong.

Terkait Hal itu ,Pelda Didik Riyono mengatakan  "Kegiatan Gotong royong yang telah mendarah dahing pada masyarakat Desa  Jongkong pasar hendak terus di pertahankan dan kami akui  sudah berjalan baik dan terarah ,Namun dengan demikian warga dapat mengambil makna dan nilai positifnya bahwa Gotong royong bukan hanya meringankan suatu pekerjaan akan tetapi dalam menumbuhkan tali persatuan antar warga sehingga keamanan ketertiban di masyarakat dapat terwujud dengan baik,Pungkas" Didik Riyono  Danramil  1206-09/ Jongkong. (*)

ranahpesisir

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.